Anggota Kodim 0831/Surabaya Timur Hadiri Khataman dan Imtihan Anak di TPQ AT-TIBYAN

    Anggota Kodim 0831/Surabaya Timur Hadiri Khataman dan Imtihan Anak di TPQ AT-TIBYAN

    SURABAYA - Minggu, 22 September 2024 - Suasana haru dan bangga menyelimuti anggota Kodim 0831/Surabaya Timur, Sertu Hadi, saat menghadiri acara Khataman Qur'an dan Imtihan santri ke-2 TPQ AT-TIBYAN di jalan Karang Asem No. 72. Acara ini menjadi momen spesial bagi Sertu Hadi, yang menyaksikan buah hatinya menyelesaikan pendidikan Al-Qur'an di TPQ tersebut.

     

    "Hari ini anak saya khataman dan Imtihan ini merupakan uji terhadap Tartil bacaan dan Hifzhil (Hafalan) Al-Qur'annya para santri, " ujar Sertu Hadi. "Mereka ditampilkan langsung di hadapan orang tua baik untuk diuji secara langsung Tartil bacaan Al-Qur'annya maupun kemampuan hafalan Al-Qurannya." ujarnya.

     

    Imtihan ini menjadi bukti nyata dari hasil belajar para santri selama mengikuti program pendidikan di TPQ AT-TIBYAN. Para santri dengan penuh semangat menunjukkan kemampuan mereka dalam membaca dan menghafal Al-Qur'an.

     

    Keberhasilan anak Sertu Hadi dalam menyelesaikan pendidikan Al-Qur'an di TPQ AT-TIBYAN menjadi bukti nyata bahwa pendidikan agama di tengah keluarga dan masyarakat sangat penting. Hal ini juga menunjukkan bahwa anggota TNI tidak hanya berdedikasi untuk menjaga keamanan negara, tetapi juga peduli terhadap pendidikan agama generasi penerus bangsa.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Perhutani Dukung Trail Syariah Songgon

    Artikel Berikutnya

    Kajati Jatim Mia Amiati Bahas Khusus Implementasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Forkopimda Surabaya Gelar Apel Patroli Siaga Menjelang Pilkada Serentak 2024
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami